Aksi Peduli, Sat Binmas Polres Kapuas Hulu Beri Bantuan Pemulung di TPA Sibau Hulu

Avatar photo

Kapuas Hulu – Kasat Binmas Polres Kapuas Hulu IPTU Cahya Purnawan beserta anggotanya menyambangi pemulung di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah di Desa Sibau Hulu Kecamatan Putussibau Utara Kabupaten Kapuas Hulu, Selasa (17/1/2023).

Adapun tujuan Kasat Binmas Polres Kapuas Hulu IPTU Cahya Purnawan beserta anggotanya mendatangi atau menyambangi pemulung tersebut adalah untuk memberikan imbauan Kamtibmas sekaligus melaksanakan silaturahmi Kamtibmas kepada para pemulung.

Kapolres Kapuas Hulu AKBP France Yohanes Siregar, S.I.K., melalui Kasat Binmas IPTU Cahya Purnawan mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memberikan imbauan kamtibmas sekaligus melaksanakan silaturahmi Kamtibmas.

“Dalam kegiatan silaturahmi kamtibmas dan sambang ini, kami memberikan imbauan kamtibmas serta mengingatkan kepada para pemulung yang bekerja mengumpulkan sampah untuk tetap mengutamakan keselamatan kerja,” kata IPTU Cahya Purnawan.

Selanjutnya, IPTU Cahya Purnawan juga memberikan imbauan kepada para warga di TPA tersebut, saat bekerja untuk tidak membawa anak-anak ke tempat tersebut dikarenakan ditempat tersebut anak-anak sangat rawan terjadinya kecelakaan serta memerlukan pengawasan yang ekstra.

IPTU Cahya Purnawan juga berharap kepada para pekerja lebih peduli dan selalu waspada terhadap lingkungannya, terlebih masyarakat yang tinggal berdekatan dengan TPA.

“Jika ada hal yang mencurigakan ataupun ada oknum yang tidak bertanggungjawab membakar tempat tersebut agar segera menghubungi pihak Kepolisian,” ujar IPTU Cahya Purnawan.

Disamping memberikan imbauan, Kasat Binmas IPTU Cahya Purnawan juga memberikan paket berupa makanan kepada para pemulung yang ada di TPA Sibau Hulu tersebut.

Ibu Ijah salah satu warga pemulung yang didatangi mengucapkan terimakasih kepada Kasat Binmas beserta anggotanya.

“”Terimakasih yang sebesar-besarnya Pak Polisi, semoga kebaikan yang telah Pak Polisi lakukan hari ini akan menjadi amal ibadah untuk kita semua baik di dunia maupun akhirat,” kata Ibu Ijah.

#Kapolda Kalbar, #Irjen Pol Drs. Suryanbodo Asmoro, #Wakapolda kalbar, #Brigjen Pol Asep Safrudin, #Kombes Pol Raden Petit Wijaya, #Kabidhumas Polda Kalbar, #Kapolres Mempawah, #Polres Mempawah, #AKBP Fauzan Sukmawansyah, #Polda Kalbar, #Polda Kalimantan Barat, #Polres Pangandaran, #AKBP Hidayat, #Banjarnegara, #Pemkab Banjarnegara, #Kabupaten Banjarnegara, #Polres Banjarnegara, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polda Jateng, #Kapolres Sintang, #AKBP Tommy Ferdian, #Kompol Cucu Safiyudin, #Polrestabes Semarang, #Polres Semarang, #Polres Pati, #Polres Batang