Berita  

Polres Lamandau Bersama PWI Gelar Buka Puasa, Perkuat Sinergi

LAMANDAU – Momen kebersamaan terlihat di Aula Joglo Mapolres Lamandau, Kamis (13/3/2025). Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, bersama insan media dan jajaran Polres setempat menggelar buka puasa bersama sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Ramadan.

Acara ini merupakan bagian dari buka puasa serentak yang diikuti jajaran Mabes Polri, Polda, Polres, serta insan media di berbagai daerah. Kegiatan berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan, mempererat sinergi antara kepolisian dan media di Kabupaten Lamandau.

Buka puasa bersama ini dipandu secara virtual oleh Wakapolri, Komjen Pol. Ahmad Dofiri, melalui Zoom Meeting. Peserta yang hadir di Aula Joglo Mapolres Lamandau mengikuti arahan dan pesan dari Wakapolri serta mendengarkan ceramah keagamaan yang disampaikan Ustaz Das’ad Latif.

Suasana hening menyelimuti aula saat Ustaz Das’ad Latif menyampaikan pesan-pesan spiritual. Ia mengajak seluruh peserta untuk meningkatkan ketakwaan, menebar kebaikan, dan memperkuat hubungan sosial di bulan penuh berkah ini.

Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, mengungkapkan rasa syukurnya atas kebersamaan yang terjalin dalam kegiatan ini.

“Kegiatan ini bukan hanya sekadar berbuka puasa bersama, tetapi juga menjadi ajang memperkuat sinergi antara Polri dan insan media dalam menciptakan situasi yang kondusif,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada media yang terus mendukung program kepolisian, khususnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Lamandau.

Ketua PWI Lamandau, Hendi Nurfalah, turut mengapresiasi inisiatif ini. Ia menegaskan pentingnya kerja sama antara media dan kepolisian dalam menyampaikan informasi yang akurat serta membangun kepercayaan publik.

“Kami berkomitmen untuk terus bersinergi dengan kepolisian demi menciptakan lingkungan yang aman dan damai,” katanya.

Setelah berbuka puasa, suasana keakraban semakin terasa dalam sesi ramah tamah. Kapolres Lamandau juga memberikan bingkisan kepada insan media sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi mereka dalam mendukung kerja-kerja kepolisian.

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Kabupaten Lamandau, Pemkab Lamandau, Lamandau, Kepolisian Resor Lamandau, Polisi Lamandau, Bronto Budiyono