Mbah Juminah Kehilangan Tabungan, Kapolres Grobogan Datang Membantu

GROBOGAN – Kepolisian Resor (Polres) Grobogan menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat dengan memberikan bantuan kepada Mbah Juminah (76), seorang nenek penyandang disabilitas asal Desa Gaji, Kecamatan Tegowanu.

Lansia ini kehilangan uang tabungannya sebesar Rp 8 juta yang diduga dicuri oleh orang tak dikenal di rumahnya.

Kapolres Grobogan, AKBP Ike Yulianto Wicaksono, turun langsung menemui Mbah Juminah di kediamannya.

Saat tiba di rumah sederhana yang berdinding kayu itu, Kapolres disambut oleh Mbah Juminah beserta beberapa warga sekitar, termasuk Musrifah, tetangganya yang selama ini turut membantu keseharian nenek tersebut.

Dengan penuh empati, AKBP Ike Yulianto mendengarkan langsung curahan hati Mbah Juminah terkait kehilangan uang yang ia kumpulkan bertahun-tahun untuk keperluan masa depannya.

“Saat kami mendengar kabar kehilangan uang ini, kami merasa perlu datang langsung untuk memastikan kondisi Mbah Juminah.

Ini juga sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan,” ujar AKBP Ike Yulianto.

Sebagai bentuk perhatian, Kapolres Grobogan menyerahkan bantuan berupa paket sembako yang terdiri dari beras, telur, mi instan, dan kebutuhan pokok lainnya.

Selain itu, Tim Dokkes Polres Grobogan juga turut serta dalam kunjungan ini untuk memeriksa kondisi kesehatan Mbah Juminah.

“Selain memberikan bantuan, kami juga memastikan kondisi kesehatannya. Tim medis kami sudah memeriksa dan memberikan saran agar kesehatannya tetap terjaga,” tambahnya.

Terkait kasus kehilangan uang tersebut, pihak kepolisian menyatakan bahwa proses penyelidikan masih berlangsung.

Polres Grobogan telah mengumpulkan sejumlah keterangan dari warga sekitar serta melakukan analisis terhadap kejadian yang menimpa Mbah Juminah.

 

Polres Grobogan, Kapolres Grobogan, AKBP Ike Yulianto Wicaksono, Pemkab Grobogan, Kabupaten Grobogan, AKP Mohamad Bimo Seno, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo