PEMALANG – Sebuah rumah di Desa Gunungsari, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang ludes terbakar. Meskipun tidak menimbulkan korban jiwa, namun kerugian material ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Kebakaran menimpa rumah Subo Kastowo (53) pada Jumat (11/11/2022) malam sekitar pukul 22.30 WIB. Kebakaran diduga berasal dari tungku dapur di belakang rumah korban.
Masih Berdiri Meski Berusia Ratusan Tahun Menurut Kolid (45) salah satu tetangga mengatakan, dirinya melihat api yang membakar berasal dari tungku dapur di belakang rumah korban. Ia lalu berteriak memanggil penghuni rumah agar keluar dan menyelamatkan diri.
“Saya teriak agar penghuni rumah keluar karena rumahnya terbakar,” kata Kolid.
Sri wakinah (50) beserta keluarganya segera keluar untuk menyelamatkan diri setelah mendengar teriakan itu. Kolid menghubungi salah satu warga untuk melaporkan adanya kebakaran ke pos pemadam kebakaran (damkar) unit Randudongkal. Petugas jaga pos damkar yang menerima laporan segera meluncur ke lokasi kejadian. Selang 30 menit kemudian, tim pemadam kebakaran sampai di lokasi dan langsung melakukan pemadaman.
“Setelah beberapa jam, api akhirnya dapat dipadamkan,” kata Komandan Damkar Kabupaten Pemalang, Diar Hendrayanto.