Pemalang – Sosok Supriyanto, Kepala Desa (Kades) Kertosari di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah (Jateng), sempat viral beberapa waktu lalu. Dalam video yang diunggah akun Instagram, @fakta.indo, tampak Supriyanto sedang berjalan sambil didampingi banyak warga.
Video tersebut juga menerangkan bahwa Supriyanto mendapat kiriman jajanan, gula, teh, kopi, dan barang-barang lainnya dari warga. Selain itu, warga juga bergotong royong membiayai kampanye Supriyanto. Hingga akhirnya pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Kertosari pada Minggu (9/10/2022), Supriyanto menang mutlak dari dua kandidat lainnya.
Supriyanto mendapat 2.122 suara, jauh mengungguli cakades lain, yakni Nur Jannah dengan 9 suara dan Abdul Hamid yang memperoleh 574 suara.
Mengapa warga mendukung Supriyanto? Salah satu pendukung Supriyanto, Imam, mengaku rela menyumbangkan materi dan tenaga untuk Supriyanto. Menurutnya, Supriyanto adalah sosok yang baik dan senang berbuat sesuatu yang bermanfaat bagi lingkungan.
“Setiap malam saya menjaga lingkungan saya untuk memastikan suara pendukung Supriyanto,” ujarnya, Minggu.
Senada dengan Imam, warga lainnya, Arif, memandang Supriyanto sebagai sosok yang baik hati dan dekat dengan masyarakat.
“Masyarakat bahkan rela bergotong-royong, menyampaikan kepada beliau untuk tidak usah pusing memikirkan biaya dalam pencalonan beliau. Segala keperluan dari pencalonan sampai pemilihan akan kita tanggung bersama,” ucapnya.
Arif mengatakan, warga di desanya mengidamkan perubahan lewat pilkades ini. Pasalnya, dia dan sebagian besar warga Kertosari lainnya menilai pemerintahan desa sebelumnya tidak membawa kemajuan bagi desa.
“Kurang lebih enam tahun masa jabatan kades sebelumnya tidak ada perubahan apa pun di Desa Kertosari. Bahkan potensi-potensi desa tidak muncul sama sekali bahkan cenderung menurun,” ungkapnya.
Lalu, ketika Supriyanto bersedia mencalonkan diri, warga pun langsung mendukungnya.
Kades yang Namanya Viral dan Menang Mutlak karena Dibiayai Warganya Ini Kaget Tanggapan Supriyanto Respons warga terhadap dirinya membuat Supriyanto terharu.
“Saya terharu betul, apalagi tadi saat pengundian nomor urut semua datang dan saya tidak memberikan biaya apa pun. Mereka secara ikhlas mendukung saya dan saya juga ingin mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya,” tuturnya, Minggu.
Menurut Supriyanto, apa yang dilakukan pendukungnya semata-mata ingin agar dirinya tidak punya beban untuk mengembalikan uang biaya kampanye.
“Warga ingin mengubah paradigma bahwa pilkades hanya sekadar politik uang atau money politic untuk memenangkan calonnya,” jelasnya.
Ketika mengetahui dirinya menang mutlak, Supriyanto mengucapkan terima kasih kepada warga.
“Ibu bapak yang saya hormati, pertama saya mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas dukungan atas motivasi dan semua bentuk apa pun. Yang membuat ini berhasil adalah kerja sama bapak ibu semua,” terang Supriyanto dalam orasi kemenangannya.
Dia pun mengajak seluruh warga untuk bekerja sama membangun desa.
“Ini adalah kemenangan kita bersama, kemenangan masyarakat Desa Kertosari. Untuk itu saya berharap ke depan kita bersama-sama bisa memperbaiki Desa Kertosari yang kita cintai ini. Apabila di pemerintahan saya nanti ada kekurangan atau ada hal yang melenceng, mohon diingatkan,” tandasnya.
Dapat ucapan selamat dari Ganjar Pranowo Lihat Foto Karangan Bunga Ucapan Selamat dari Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kepada Supriyanto (Dokumentasi warga ) Kemenangan Supriyanto dalam Pilkades Kertosari mendapat perhatian dari Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Ganjar bahkan memberikan ucapan selamat lewat karangan bunga ke kediaman Supriyanto.
Tak cuma itu, Ganjar juga menyampaikan selamat melalui akun resminya yang mengomentari unggahan video Supriyanto di aplikasi Tiktok.
“Selamat buat Pak Kades, salam untuk seluruh masyarakat Desa Kertosari,” tulis Ganjar.
Karangan bunga dari Ganjar itu membuat Supriyanto kaget.
“Awalnya saya enggak percaya, ketika datang saya kira karangan bunga dari siapa. Kaget, enggak percaya karena saya juga siapa, kenal Pak Ganjar juga enggak. Tapi setelah saya lihat, eh bener dari Pak Ganjar,” paparnya, Kamis (13/10/2022).
Supriyanto mengungkapkan, ucapan selamat itu akan menjadi motivasi baginya dan warga Desa Kertosari.
“Semoga apa yang kita inginkan bisa didengar oleh Pak Ganjar, sehingga dapat menjadi solusi yang terbaik buat warga Desa Kertosari,” imbuhnya.