Semarang – Sebuah truk tronton bermuatan triplek mengalami kecelakaan dan terguling saat tidak kuat menanjak di tanjakan Kalimalang Kec. Jambu Kab. Semarang Selasa, 27 September 2022.
Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika H A, SIK, MH., melalui Kasat Lantas AKP Dwi Himawan C. SIK, MH., saat dikonfirmasi membenarkan kejadian yang terjadi sekitar pukul 12.15 Wib.
“Betul sekali ada kejadian kecelakaan truk tidak kuat menanjak di tanjakan Kalimalang Kec. Jambu alhamdulillah Nihil korban jiwa, saat ini Petgas kami masih melakukan evakuasi di lokasi kejadian dipimpin Kanit Gakkum Ipda Sutarto.” Ungkapnya
Di lokasi kejadian Kanit Gakkum Ipda Sutarto SH. MH., menjelaskan bahwa Truk tronton bernopol B 9188 JN yang dikemudikan Sdr. Harto Wahyudi (51Th) warga Wonogiri sedianya akan menuju Jogja dengan muatan Triplek, sesaat sampai di lokasi tidak kuat menanjak dan sempat mengenai warung buah dan oleh oleh yang berada di sekitar lokasi selanjutnya menimpa truk lain bernopol H 1449 TY dibelakangnya bermuatan besi yang dikemudikan Sdr. Herwan (38Th) warga Kota Semarang.
“Kami masih melakukan evakuasi serta pengaturan buka tutup jalur di sekitar lokasi, mengingat sempat menutup sebagian jalan raya Jambu-Temanggung.” Pungkas Ipda Sutarto.
Dilokasi kejadian terpantau juga derek yang didatangkan oleh petugas guna mempercepat proses evakuasi, dan proses pembersihan puing puing yang tercecer di jalan raya pun dilakukan pihak petugas dengan dibantu warga sekitar lokasi kejadian.