Penjambret Lansia Sampai Terpelanting yang Viral di Semarang Ditangkap!

Avatar photo

Semarang – Pelaku jambret yang membuat seorang lansia terpelanting di Kabupaten Semarang ditangkap. Pelaku mengaku nekat menjambret lansia itu saat hendak pergi ke rumah mertuanya.

Kasat Reskrim Polres Semarang, AKP Aditya Perdana mengatakan pelaku bernama Hedy Kabul Prayitno (35) ditangkap hari Kamis (18/1/2024) kemarin. Saat kejadian hari Minggu (14/1/2024) lalu pelaku sempat melewati korban dan melihat situasi sebelum beraksi.

“Jadi saat awalnya dia hendak ke rumah mertua di Ungaran Timur saat di jalan sepi melihat ibu-ibu berjalan sendirian sambil gandeng tas. Tersangka lewat sekali dirasa tidak ada orang putar kembali langsung ambil tas milik korban,” kata Aditya di Polres Semarang dilansir detikJateng, Jumat (19/1/2024).

Di Jalan Kenanga 1 Ungaran Barat itu aksi pelaku terekam CCTV. Pelaku yang mengendarai motor matik itu langsung menuju korban dan merebut tas yang dibawa. Korban bernama Sriyati (69) terpelanting dan terjatuh ke jalan.

“Saat tas diambil karena dibawa korban, korban terjatuh dan luka yang dialami luka lebam tangan kiri, bengkak kaki kiri, lebam jari tangan,” ujarnya.

Dari tangan korban, pelaku membawa tas berisi ponsel Samsung M10 dan uang sekitar Rp 30 ribu. Dari pengakuan pelaku, ia memang ingin punya ponsel.

sumber : detiknews

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Suryadi, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kompol Joko Lelono, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, #KerenTanpaKnalpotBrong, #JatengBebasKnalpotBrong, #StopKnalpotBrong