Berita  

Pengamanan Jalan Santai Meriah Peringatan HUT RI Ke-78 di Jalan SMPN 1

Avatar photo

Polresta Pati – Polsek Dukuhseti Polresta Pati melaksanakan pengamanan dan pengawalan Jalan Santai dalam rangka memperingati HUT Kemerdekan RI Ke-78 bertempat di SMPN 1 Dukuhseti Tahun 2023 turut Desa Alasdowo Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati. Sabtu (19/08/2023) pagi.

Dalam pelaksanaan giat tersebut telah dihadiri oleh Kapolsek Dukuhseti AKP Sukarno, Perwakilan Danramil Dukuhseti, Kanit Samapta beserta anggota Bhabinkamtibmas Polsek, Korwil Disdik Dukuhseti, Perwakilan Guru Bidang Pendidikan Se-Kecamatan Dukuhseti, Siswa siswi SMPN 1 Dukuhseti.

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Dukuhseti AKP Sukarno memberikan himbauan kepada peserta jalan santai agar selalu menjaga ketertiban bersama karena jalan santai melewati jalan umum.

“Jalan Santai dengan rute start SMPN 1 Dukuhseti — belok kiri ke timur masuk desa Ngrandu — ke barat keluar Jln. Raya ke selatan – pertigaan alfamart alasdowo ke timur — Finish di SMPN 1 Dukuhseti.” Ujarnya.

Selama pelaksanaan kegiatan Jalan Santai berlangsung lancar, tertib serta situasi dalam keadaan aman terkendali dengan di ikuti kurang lebih 600 peserta terdiri dari guru dan siswa.

(Humas Resta Pati)

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.