11 PKL di Banjarnegara Terima Bantuan Gerobak Angkut

Avatar photo

Banjarnegara – Sebagai upaya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, Pemerintah Kabupaten Banjarnegara melalui Dinas Indagkop dan UMKM, menyerahkan bantuan gerobak angkut. Penyerahan berlangsung di Pendopo Dipayudha Banjarnegara, Jumat (14/10/2022).

 

Bantuan 11 gerobak pada Pedagang Kaki Lima (PKL) Banjarnegara ini, merupakan satu upaya pemerintah dalam mewujudkan masyarakat madani yang berkualitas, produktif, kompetitif, kreatif, dan inovatif.

Kepala Dinas Indagkop dan UMKM Banjarnegara, Adi Cahyono mengatakan, bantuan gerobak ini merupakan dana hibah APBD Kabupaten Banjarnegara tahun 2022. Bantuan ini untuk mendukung kegiatan perekonomian masyarakat khususnya UMKM.

“Pengadaan gerobak ini, merupakan aspirasi dari DPRD Banjarnegara. Tahun ini baru bisa menganggarkan 11 gerobak, semoga ke depan bisa bertambah. Sehingga perekonomian di Banjarnegara kembali bangkit,” katanya.

Sementara itu, Pj Bupati Banjarnegara, Tri Harso Widirahmanto meminta, penerima bantuan ini bisa merawat dan memanfaatkan gerobak untuk meningkatkan ekonomi keluarga. Sehingga dana hibah ini, bisa memberikan manfaat bagi masyarakat Banjarnegara.

“Pemerintah akan terus mendorong dan memberikan perlindungan pada pelaku usaha. Selain itu, memberikan peluang bagi UMKM untuk ikut berperan dalam mewujudkan pembangunan ekonomi daerah,” ujarnya.